Cara meredakan perdarahan berlebih saat menstruasi -
Perdarahan yang berlebihan saat menstruasi disebut Menorrhagia. Ini telah menjadi masalah umum bagi sebagian besar wanita saat ini. Dalam beberapa kasus, perdarahan yang berlebihan saat menstruasi bisa disebabkan oleh ketidakseimbangan hormon, fibroid, penyakit radang panggul, polip, dan tiroid. Berikut adalah beberapa cara alami untuk mengatasi Menorrhagia, seperti dilansir Boldsky.
1. Buah citrus
Vitamin C dapat membantu mengurangi perdarahan yang berlebihan saat menstruasi. Sertakan buah citrus seperti jeruk dan lemon dalam menu harian Anda untuk mengatasi masalah itu.
2. Brokoli
Sayuran hijau ini mengandung vitamin K yang dapat membantu mengentalkan darah. Sertakan sayuran ini dalam menu harian Anda, jika Anda mengalami perdarahan menstruasi yang sangat berat.
3. Pepaya
Pepaya mentah dapat membantu mengontrol aliran darah pada saat menstruasi. Anda bisa mengonsumsi satu atau dua potong pepaya mentah untuk mengurangi perdarahan menstruasi yang berat.
4. Kayu manis
Kayu manis adalah solusi terbaik dalam mengurangi menstruasi yang berat. Anda bisa mencoba minum teh kayu manis untuk meredakan keluhan tersebut.
5. Pare
Sayuran yang memiliki rasa pahit ini dapat membantu menggumpalkan darah, yang pada akhirnya bisa membantu meredakan menstruasi yang berat.
6. Lidah buaya
Anda bisa menggunakan lidah buaya jika memiliki masalah dengan menstruasi yang berat. Minum jus lidah buaya dua kali dalam sehari untuk mengurangi masalah tersebut.
Inilah enam beberapa cara alami untuk mengatasi Menorrhagia atau perdarahan yang berat saat menstruasi. Selamat mencoba!